Jumat, 07 Maret 2014

10 Ritual Unik Atlet Sebelum Bertanding

Aneh, menakjubkan dan sepertinya tak perlu dilakukan, namun ritual-ritual ini mungkin salah satu alasan keberhasilan mereka.
Mulai dari mengenakan pakaian dalam berusia 20 tahun, menyapa lapangan sepak bola dengan ciuman, kegiatan-kegiatan yang tampak aneh dan bodoh ini mungkin memiliki kaitan dengan performa dan keberhasilan para atlet itu. 

Berikut beberapa bintang besar dunia olahraga dan ritual prapertandingan mereka.




1. Lebron James















Bintang bola basket NBA LeBron James memiliki kegiatan sebelum pertandingan besar yang disebut “The Ritual”. Kegiatan itu meliputi beberapa tindakan dimulai dengan mengenakan pelindung gigi dan bersalaman. Sorotan utama dari rangkaian tindakan James adalah ketika dia mengambil bedak dan melemparkannya ke udara, yang secara dramatis membuat awan putih tampak berarak di udara.



2. Serena Williams















Serena Williams adalah salah satu petenis putri tersukses sepanjang sejarah, dan ia memiliki sepasang kaos kaki keberuntungan yang membantunya ke posisi puncak. Kabarnya, Williams punya kepercayaan hanya mengenakan sepasang kaos kaki sepanjang turnamen selama ia memenangi pertandingan. Untungnya, kepercayaan itu hanya untuk satu turnamen dan tidak untuk seluruh pertandingan yang dilakukannya. Kalau begitu, kakinya pasti sangat bau.



3. Michael Jordan















Percaya atau tidak, legenda NBA Michael Jordan yakin ia bisa terbang, dan bukan karena sepatu Nike Air Jordan yang dikenakannya. Itu karena celana keberuntungan yang dipakainya di balik celana seragam NBA-nya untuk setiap pertandingan. Dan itu bukan sembarang celana pendek. Celana tersebut berasal dari masa ketika Jordan masih di perguruan tinggi, saat ia memimpin tim bola basket University of North Carolina menjadi juara NCAA pada 1982.



4. Tiger Woods















Pernahkah anda bertanya-tanya mengapa Tiger Woods selalu mengenakan kaos polo berwarna merah, khususnya pada babak akhir turnamen yang diikutinya? Itu bukan karena warna merah membuatnya tampak lebih bagus. Anak mama ini mengenakan merah karena ibunya yang memerintahkan. Hal tersebut dikarenakan sang ibu memiliki keyakinan bahwa 'kekuatan' anaknya akan berada di titik terbaik jika ia mengenakan warna merah.



5. Cristiano Ronaldo















Bisa dibilang sebagai pemain Portugal terbaik dalam hal skil dan penampilan, Cristiano Ronaldo memiliki kebiasaan prapertandingan yang aneh namun rutin dilakukannya. Hal itu termasuk mencukur rambut setiap sebelum bertanding, menempati posisi duduk yang sama di bus tim (kursi kanan kedua dari belakang di deretan belakang supir), meletakkan perlengkapannya dalam urutan tertentu, membasahi rambutnya dengan air lalu menariknya ke belakang, dan mengintip ke cermin di ruang ganti sebelum jalan menuju lapangan.



6. John Terry















Selain pernah mengakui bahwa ia mendengarkan CD dan parkir di tempat yang sama di Stamford Bridge, beberapa rekan di Chelsea juga mengungkapkan ritual lain yang lebih aneh yang dilakukan John Terry sebelum pertandingan. Kapten Chelsea ini selalu buang air kecil ke arah tertentu di toilet kamar ganti setiap sebelum pertandingan. Sungguh hal yang sangat lucu untuk dibayangkan.



7. Jeremy Lin















Jeremy Lin adalah lulusan Universitas Harvard dan pebasket profesional yang populer karena ia memimpin New York Knicks menuju serangkaian kemenangan yang dikenal dengan periode 'Linsanity'. Jeremy Lin melakukan ritual salaman yang aneh dengan mantan rekan setimnya, Landry Fields. Gerakan bersalaman itu meliputi gerakan memakai kacamata dan membaca Injil yang tak terlihat, diikuti memegang dan memukulkan tangan.



8. John Henderson















Mungkin orang ini terlalu memaknai kalimat “No pain, no gain”. Pemain American football John Henderson memiliki ritual sebelum pertandingan yang cukup kasar. Pemain dengan berat lebih dari 100 kg ini memacu dirinya dengan meminta asisten pelatih untuk menampar wajahnya dengan keras setiap sebelum berlaga. Aduh!



9. Moises Alou















Pemain Major League Baseball Moises Alou terkenal melakukan ritual yang paling aneh dan menjijikkan. Sebelum setiap bertanding bisbol, Alou akan mengencingi tangannya sendiri . Alasannya? Kencing itu akan melindungi tangannya dan membantu menghindari dari lecet karena akan membuat kulit lebih keras. Ia lalu masuk lapangan tanpa mengenakan sarung tangan. Tentu saja tidak ada yang mau bersalaman dengan pemain ini!



10. Juan Manuel Marquez















Ini bisa dibilang juga sebagai yang terburuk. Lebih dari sekedar mengencingi diri sendiri, petinju profesional asal Meksiko Juan Manuel Marquez selalu meminum urinnya sendiri. Ia yakin kencingnya akan meningkatkan kebugaran dan membantunya cepat pulih dari latihan yang berat. Untung saja mantan juara WBO ini menghentikan kebiasaan itu atas perintah dari dokter.




Berkaitan dengan teori psikologi olahraga seperti pemenuhan kebutuhan diri, beberapa ritual sebelum pertandingan yang tidak biasa telah menjadi rahasia banyak bintang olahraga. Lebih dari itu, ritual tersebut juga ditengarai memberi efek terapis kepada para atlet dengan mengendurkan urat syaraf yang biasanya bertambah tegang menjelang pertandingan.
Semoga post ini dapat menambah pengetahuan bagi viewers semua...

0 komentar:

Posting Komentar